GAC Aion LX, Mobil Listrik SUV yang Modern

Untuk menambah daya tarik konsumen, pabrikan otomotif tidak hanya mengunggulkan elektrifikasi sebagai sumber daya atau tenaga utama sebuah mobil. Melainkan, pabrikan juga menambahkan berbagai fitur menarik dan canggih hingga desain-desain unik, futuristik, dan modern. Seperti halnya GAC Aion LX yang dikeluarkan oleh pabrikan otomotif asal China.

Desain Eksterior SUV GAC Aion LX

GAC Aion LX_2b
GAC Aion LX. (Sumber: Electro Asia)

Ketika dilihat dari kejauhan, Anda bisa langsung merasakan kemewahan yang dimiliki oleh SUV GAC Aion LX ini. Pasalnya, otomotif mewah ini memiliki beberapa komponen unik yang mampu menonjolkan kesan mewahnya.

Seperti headlamp LED yang di masing-masing ujungnya diberi variasi, velg dengan bentuk segitiga 3D, hingga bumper hitam yang didesain sedikit tinggi. Secara keseluruhan, mobil listrik ini juga memberikan tampilan bersih.

Berkat adanya girl, bumper intake, dan splitter yang menonjol. Sementara bagian belakang SUV GAC Aion LX identik dengan tampilan sporty.

Secara dimensi, SUV listrik ini diproduksi dengan panjang 4.835 milimeter, lebar 1.935 millimeter, dan tinggi 1.685 millimeter. Sementara jarak sumbu rodanya 2.920 milimeter.

Desain Eksterior SUV GAC Aion LX

Tak kalah dari eksteriornya, bagian kabin SUV GAC Aion LX juga didesain dengan tampilan super mewah. Warna kabinnya didominasi oleh perpaduan warna cream, hitam, abu-abu, dan coklat muda. Panel instrumen yang dipasang di balik kemudi itu sudah mengadopsi teknologi digital. Memungkinkan pengendara bisa melihat dan membacanya dengan jelas.

Melalui panel instrument tersebut, pengemudi bisa memonitor keadaan kendaraan. Mulai dari kecepatan, sisa daya baterai, lampu sein, pintu yang terbuka, dan lain sebagainya. Sejajar dengan panel instrument, terdapat layar hiburan atau layar konsol tengah 15,6 inci di bagian tengah dashboard.

Melalui layar tersebut, penumpang bisa memutar lagu, video, hingga film untuk menghilangkan kebosanan selama perjalanan. Persis di bawah layar tersebut, terdapat kisi-kisi AC yang memiliki panjang mirip dengan layar hiburan.

Kursi bagian depan itu memiliki konsol tengah tak terlalu tinggi. Namun konsol tersebut membuat bagian pengendara dan penumpang terpisah dengan baik.

Baterai dan Motor Penggerak

Ditenagai oleh paket baterai berkapasitas 144,4 kWh dengan kepadatan energi 205 Wh per kilogram dan motor listrik ganda yang mampu menghasilkan tenaga gabungan 725 hp, mobil listrik ini memiliki jangkauan NEDC sebesar 1.008 kilometer mencakup anoda silicon spons.

Motor listrik ganda tersebut ditransmisikan ke keempat roda melalui gearbox dua kecepatan, sehingga mobil listrik ini mampu memberikan kekuatan besar ketika melalui jalan tanjakan.

Perlu diketahui, bahwa paket baterai yang digunakan pada mobil listrik ini adalah paket baterai berteknologi GAC yang hadir dengan lembaran elastis. Memungkinkan baterai memiliki bobot 14 persen lebih ringan dan 20 persen lebih kecil dibandingkan baterai konvensional. Meskipun begitu, baterai ini memiliki kepadatan energi hingga 205 Wh per kilogram.

Untuk bisa melakukan akselerasi dari nol hingga 100 kilometer per jam atau dari nol hingga 62 mph, SUV GAC Aion LX hanya membutuhkan waktu selama 2,9 detik. Namun sayangnya, akselerasi ini masih dinilai lambat jika dibandingkan dengan Tesla Model X Plaid.

Fitur-Fitur SUV GAC Aion LX

GAC Aion LX_3c
GAC Aion LX. (Sumber: Pinterest)

Untuk mengimbangi performa yang telah dirancang oleh pabrikan, mobil listrik SUV GAC Aion LX dilengkapi dengan sederet fitur-fitur canggih yang mampu meningkatkan kenyamanan dan keamanan pengguna maupun pengendaranya.

Beberapa diantaranya seperti kanopi panorama berukuran 2,1 meter kubik, 10 speaker dengan speaker utama Alpine, dan kursi bagian belakang juga memiliki penyangga kaki yang dapat dilipat. Memungkinkan ruang kabin tidak akan sesak apabila penyangga tidak digunakan.

Spesialnya lagi, SUV GAC Aion LX juga kompatibel dengan kontrol suara yang mudah. Bisa digunakan untuk memindahkan mode mengemudi, memulihkan energi kontrol kendaraan, dan lain sebagainya.

Kehadiran SUV GAC Aion LX ini tentu bakal menjadi pesaing ketat untuk merek-merek ternama mobil dengan tenaga elektrifikasi. Seperti NIO, Tesla, XPeng, hingga Lucid. Bagi Anda yang penasaran dan tertarik untuk meminang SUV GAC Aion LX, bisa menghubungi langsung dealer GAC Aion LX. Harga yang ditawarkan untuk satu unitnya sebesar 459.600 Yuan atau setara dengan Rp1.030.000.000.

Must Read

Related Articles