Vmoto E-Max 120L, Motor Listrik Andalan dari Vmoto

Pada era teknologi yang terus berkembang, salah satu perusahaan otomotif yang bergabung dengan Tiongkok terus melakukan inovasi. Dengan menyesuaikan perkembangan dan kebutuhan pengendara roda dua, Vmoto hadir dengan kendaraan terbarunya. Vmoto E-Max 120L merupakan salah satu inovasi motor listrik untuk memenuhi kebutuhan mobilitas masa depan. Kendaraan berenergi listrik yang memiliki desain modern dan kinerja maksimal. Temukan informasi motor listrik andalan Vmoto, E-Max 120L.

Vmoto Soco Australia Jadi Pioner Motor Listrik 

Perusahaan Vmoto Soco asal Australia telah berdiri sejak tahun 1999. Sebagai pioner kendaraan roda dua berbahan bakar listrik, perusahaan tersebut kemudian bergabung dengan Tiongkok Super Soco tahun 2017.

Berkat teknologi canggih, inovasi motor listrik kini menjadi bagian dari gaya hidup masa depan yang lebih modern. Tiap tahun, Vmoto Soco telah berhasil memproduksi 300 ribu unit. Inovasi motor listrik ini berhasil meningkatkan keamanan dan keselamatan pengguna.

Untuk menghasilkan kendaraan listrik roda dua dengan teknologi terbaru, Charged Indonesia juga bekerjasama dengan Vmoto.

Perusahaan manufaktur yang memproduksi sekaligus mendistribusikan motor listrik, Vmoto telah lama berpengalaman di industri otomotif listrik ini. Tak heran bila Vmoto dengan cepat mampu berinovasi dengan menyesuaikan kebutuhan pasar seperti di Indonesia.

Kinerja Vmoto E-Max 120L yang Mempesona

Vmoto E-Max 120L_2b
Vmoto E-Max 120L. (Sumber: Motorservices)

Vmoto E-Max 120L merupakan perwujudan dari kecanggihan teknologi masa kini. Baterai lithium 52 Ah mampu menempuh jarak yang mengesankan hingga berkisar 90 kilometer.  Dengan jarak tersebut, cukup untuk memenuhi kebutuhan berkendara. Jarak tersebut dalam satu kali pengisian yang memerlukan waktu kisaran 2 hingga 3 jam.

Tak perlu waktu lama untuk mendapatkan baterai kembali terisi daya. Pengendara kini dapat menikmati perjalanan tanpa khawatir kehabisan daya dan mencemari lingkungan.

Salah satu keunggulan dari E-Max 120L adalah kemampuan baterai LiFePo4 yang bisa bertahan hingga seribu siklus lamanya dalam mengisi daya. Pengguna motor tentu semakin tenang karena Vmoto melengkapi dengan baterai yang mampu bertahan hingga jangka panjang.

Kinerja kecepatan motor listrik E-Max 120L saat melaju, maksimalnya bisa mencapai 25 dan 45 km per jam. Kemudian, untuk performa motor saat berkendara memiliki kemampuan 4 kW atau 5,4 hp.

Desain Futuristik Vmoto E-Max 120L

Dengan berbagai performa motor listrik yang impresif, Vmoto Indonesia telah menghadirkan desain menarik pada E-Max 120L. Dengan sentuhan futuristik, motor ini menarik perhatian dengan tampilan yang modern dan ergonomis. Desain bodi yang ringkas membuatnya sempurna untuk menavigasi jalanan perkotaan yang padat.

Bobot yang ringan, mencapai 115 kilogram memudahkan pengendara untuk mengendalikannya. Variasi warna hitam dan oranye yang tampak mencolok menjadi perpaduan menarik.

Secara sekilas, penampilan visual eksterior motor E-Max 120L bertenaga listrik ini memiliki kesamaan dengan vespa listrik. Bergaya retro dengan kombinasi sporty menghadirkan keunikan tersendiri bagi motor berbahan bakar listrik ini.

Tampilannya yang nampak seperti kendaraan klasik era zaman dulu terlihat modern. Berkat teknologi terkini dan siklus pengisian daya baterai tahan lama, motor Vmoto bertenaga listrik model E max 120 L bisa bersaing dengan kompetitor lainnya.

Harga Vmoto E-Max 120L

Vmoto E-Max 120L_3c
Vmoto E-Max 120L. (Sumber: Suara.com)

Selain performa, pengguna motor tentu juga mempertimbangkan biaya pembelian. Tidak hanya tentang kecepatan dan performa, Vmoto E-Max 120L juga menawarkan kenyamanan. Dengan teknologi yang canggih, pengendara dapat menikmati perjalanan dengan nyaman.

Ini membuat pengalaman berkendara lebih menyenangkan dan memberikan kesan yang mengesankan bagi pengendara. Vmoto menawarkan harga Vmoto E-Max 120L sekitar Rp51 jutaan.

Harga tersebut hampir setara harga Vespa Sprint dengan mesin 150 cc. Untuk menikmati pengalaman berkendara bersama Emax 120 L, pembelian bisa dilakukan dengan pemesanan secara online melalui marketplace atau website resmi perusahaan.

Vmoto juga menghasilkan berbagai motor listrik kekinian dengan menyesuaikan gaya anak muda kaum urban. Beberapa diantaranya yakni Vmoto Stash, Vmoto On R, Vmoto F01, dan Vmoto Off R.

Dengan berbagai inovasi yang ditawarkan, Vmoto E-Max 120L bukan hanya sekadar motor listrik, tetapi sebuah manifesto gaya hidup modern yang menggabungkan teknologi terkini dengan performa yang tangguh. Untuk penggemar motor khususnya generasi milenial dan Gen Z, motor ini bisa menjadi pilihan yang menarik.

Pengalaman berkendara dengan berbagai keunggulan yang tersedia, memudahkan pengendara Vmoto E-Max 120L dalam melintasi jalanan perkotaan.

Must Read

Related Articles