Review Skatebolt Breeze 2 – Papan Skate Listrik Dengan Desain Minimalis yang Mudah Digunakan

Pada era modern yang penuh inovasi dan kemajuan teknologi, alat transportasi pribadi semakin beragam. Salah satu tren yang sedang populer adalah penggunaan papan skate listrik, yang menawarkan pengalaman “berkendara” yang seru dan praktis. Salah satu alasan kenapa papan skate listrik begitu digemari adalah karena mobilitasnya yang sangat baik.

Dan Skatebolt Brezee 2 menjadi salah satu dari sekian papan skate listrik yang memiliki tampilan dan kemampuan yang cukup menjanjikan. Hadir dengan desain minimalis yang menarik dan kemudahan penggunaan yang luar biasa. Membuat papan skate ini menjanjikan sebuah pengalaman yang menyenangkan dan memudahkan mobilitas harian.

Desain minimalisnya tidak hanya mengesankan secara visual, tetapi juga memberikan kemudahan dalam penggunaan sehari – hari. Dengan berat yang ringan dan dimensi yang kompak, Skatebolt Breeze 2 dapat dengan mudah dibawa ke mana saja. Yang dapat kalian gunakan baik untuk perjalanan sehari – hari maupun petualangan di luar ruangan.

Di bawah ini kami akan memberikan beberapa informasi menarik untuk membantu kalian mendapatkan gambaran yang lebih jelas. Penasaran? Yuk, simak!

Kualitas Desain dari Skatebolt Breeze 2

Salah satu hal yang menonjol dari Skatebolt Breeze 2 adalah kualitas desainnya yang mengagumkan. Dengan pendekatan minimalis yang terlihat dari setiap sudut, papan skate ini berhasil memadukan estetika yang elegan dengan kepraktisan dalam penggunaan sehari – hari. Desainnya yang simpel namun menarik membuatnya menjadi pilihan yang populer di kalangan para penggemar skate listrik.

Tidak hanya desainnya saja yang menarik, daya tahannya juga cukup mengesankan berkat bahan yang digunakan. Pihak pengembang menggunakan kombinasi antara Bambu dan juga Fiberglass untuk membuat bagian dek Skatebolt Breeze 2 ini. Selain daya tahannya yang baik, bobotnya sendiri tidak berat – berat amat yaitu sekitar 9 kilogram.

Apalagi, Skatebolt Breeze 2 ini dapat menopang bobot para pengendaranya hingga seberat 120 kilogram. Ukurannya yang minimalis juga membuat mobilitas dari papan skate listrik ini cukup mengesankan. Jadi, tidak salah memang jika Skatebolt Breeze 2 menjadi salah satu papan skate listrik yang cukup digemari.

Ban dan Truk dari Skatebolt Breeze 2

Pic. indiegogo.com

Skatebolt Breeze 2 tidak hanya mengesankan dari segi desain dan performa. Akan tetapi juga dalam hal komponen – komponen penting seperti ban dan truk yang membentuk sistem penggeraknya. Baik ban maupun truk yang digunakan dalam papan skate ini memiliki kualitas yang memadai untuk memberikan pengalaman berkendara yang lancar dan stabil.

Ban yang digunakan adalah ban Polyurethane atau ban PU dengan ukurannya sebesar 100 milimeter. Ukurannya yang cukup besar akan memberikan traksi dan cengkeraman yang kalian butuhkan selama perjalanan. Baik kalian yang berkendara di trotoar yang rata atau melewati jalan yang agak kasar.

Ban Skatebolt Breeze 2 memberikan stabilitas yang diperlukan untuk menjaga kenyamanan dan kontrol saat berkendara. Selanjutnya, truk Skatebolt Breeze 2 juga memberikan kontribusi yang signifikan dalam performa dan stabilitas papan skate ini. Truk yang kuat dan tahan lama menjadi tulang punggung sistem penggerak, menghubungkan ban dengan deck papan skate.

Desain truk yang tepat memungkinkan pengendara untuk melakukan manuver dengan mudah dan menghasilkan belokan yang presisi.

Remote Control dari Skatebolt Breeze Pro

Pic. indiegogo.com

Salah satu komponen penting dari Skatebolt Breeze Pro adalah remote control. Remote control ini memainkan peran kunci dalam mengendalikan papan skate listrik ini dengan mudah dan presisi. Dirancang untuk memberikan pengalaman pengguna yang intuitif, remote control Skatebolt Breeze Pro menawarkan berbagai fitur dan kemampuan yang membuatnya menjadi salah satu yang terbaik di kelasnya.

Selain itu pada remote control ada sebuah layar yang akan memberikan kalian informasi penting selama perjalanan. Kalian dapat mengetahui informasi seperti kecepatan, sisa baterai hingga mode berkendara yang sedang kalian gunakan.

Performa dari Skatebolt Breeze 2

Pic. vrooomin.com

Skatebolt Breeze Pro ini memiliki motor listrik ganda dengan daya total mencapai 900 watt.
Selain itu, Skatebolt Breeze Pro ini hadir dengan empat mode berkendara dengan kecepatan maksimum berbeda. Untuk kecepatan tertingginya sendiri, Skatebolt Breeze Pro dapat kalian paju hingga secepat 48 kilometer per jam.

Untuk jarak tempuhnya sendiri, Skatebolt Breeze Pro dapat kalian bawa “jalan – jalan” dengan jarak tempuh sejauh 18 kilometer. Bukan yang paling mengesankan memang, tapi sudah lebih dari cukup untuk kalian gunakan bersenang – senang.

Must Read

Related Articles