Pasang Kaca Film Mobil Listrik: Hati-hati dengan Proses Pemasangan

Pasang kaca film pada mobil listrik tentu menjadi pilihan wajar bagi pemilik kendaraan ramah lingkungan ini. Namun, perlu diingat bahwa dengan teknologi canggih yang dimilikinya, proses pemasangan tersebut memerlukan kehati-hatian serius.

Beberapa kasus pemilik kendaraan listrik mengalami masalah transmisi setelah pemasangannya menimbulkan kekhawatiran serius. Sebenarnya kalau tahu cara memasangnya hal ini tidak akan terjadi.

Cara Pemasangan yang Tepat

Sumber Gambar: mobil123.com

Andi Setiawan menyampaikan bahwa beberapa pemilik mobil listrik mengklaim bahwa transmisi mobil mereka mati setelah pemasangan aksesoris ini. Pihak penyedia kaca film kerap menjadi kambing hitam dalam kasus ini.

Menurut Andi, ada tanggung jawab bersama antara pemasang kaca film dan dealer mobil listrik. Dalam pemasangannya tidak boleh sembarangan harus memperhatikan trik-trik khusus yang diperlukan saat mengaplikasikannya pada mobil listrik.

Dealer kendaraan tersebut juga harus berhati-hati dalam menyalahkan pemasang kaca film tanpa bukti yang kuat. Sebagai contoh, jika air menetes ke balik dasbor mobil saat pemasangan, bisa menyebabkan kerusakan serius bukan hanya pada transmisi, tetapi juga pada berbagai komponen mobil lainnya.

Oleh karena itu, Andi menekankan pentingnya hati-hati dalam proses pemasangan kaca film mobil listrik. Sekaligus dia juga membagikan beberapa tips penting agar pemasangan ini berjalan aman.

Pertama, sebelum pemasangan, lakukan riset terhadap desain kaca depan, samping, dan belakang mobil yang akan dipasangi kaca film. Hal ini penting untuk mengetahui aliran air pada saat penerapan kaca film. Pemasang harus memahami dengan baik kemana air akan mengalir saat proses aplikasi.

“Pasang kaca film tidak bisa dihindari harus pakai air atau cairan tertentu. Kita lihat, kaca mobil tersebut aliran airnya kemana saat disemprot air. Titik-titik jatuhnya air inilah yang kemudian kita maksimalkan supaya tidak masuk ke dasbor,” jelas Andi.

Kondisi tersebut penting diperhatikan untuk melindungi komponen-komponen di balik dasbor, matras berbahan karet dipasang untuk mencegah rembesan air, berikutnya sebagai berikut

Pemilihan Produk Berkualitas

Sumber Gambar: kompas.com

Selain mengenai teknik pemasangan yang benar, pemilihan kaca film berkualitas juga sangat penting. ICE-µ Premium Window Film, sebagai kaca film OEM untuk beberapa mobil listrik berbasis baterai di Indonesia, dijamin memiliki standar tertinggi dalam proses instalasi.

Dengan teknologi Optical, Coating, dan Material Application, kaca film ini tidak hanya memberikan perlindungan terhadap sinar UV dan panas matahari, tetapi juga tidak mengganggu sinyal elektronik dan memberikan visibilitas yang jelas.

Dalam memilih kaca film, pemilik mobil listrik sebaiknya memilih yang memiliki kualitas terbaik. Usahakan produk tersebut memiliki teknologi Optical untuk daya tolak sinar inframerah terbaik, Coating Technology dengan metode nano-coating presisi tinggi, dan Material Application Technology untuk peningkatan kualitas, daya tahan, sensitivitas, dan produktivitas.

Selain itu perhatikan pula mengenai kemampuannya mengurangi suhu dalam kabin, menjadikan pemakaian AC lebih efisien dan berkontribusi pada daya tahan baterai mobil listrik. Selain itu, usahakan mempunyai teknologi Clear View, Ultra Nano TAC Technology, dan tahan terhadap pencemaran seperti jamur.

Tambahkan Screen Protector

Sumber Gambar: moladin.com

Selain pasang kaca film, pemilik mobil listrik juga perlu melindungi monitor head unit mobil. Monitor yang lebar dan penuh fitur ini sering menjadi pusat interaksi di mobil listrik. Oleh karena itu, Andi menyarankan penggunaan screen protector karena kemampuan instalasi tanpa air, ketahanan terhadap goresan, untuk fungsi antivirus dan antibakteri, sehingga melindungi layar head unit dengan baik. Dengan begini resiko kerusakan dapat ditekan.

Dengan tips pemasangan yang benar dan pemilihan produk berkualitas, pasang kaca film mobil listrik dapat dilakukan tanpa menimbulkan risiko pada komponen mobil. Penting bagi pemilik mobil listrik untuk memilih penyedia produk yang berpengalaman dan mengutamakan kualitas, sehingga dapat menikmati keunggulan mobil listrik tanpa khawatir terhadap masalah pemasangan kaca film.

 

Must Read

Related Articles