Tips Merawat Mobil Kesayangan Saat Sedang Musim Hujan

Menjaga kondisi mobil kalian agar tetap optimal adalah sebuah keharusan, yang mana tidak hanya membuat kalian dapat berkendara dengan nyaman tapi juga aman. Oleh sebab itu perawatan yang dilakukan dengan benar, rutin dan berkala sangat disarankan. Hanya saja merawat mobil saat musim hujan memang lebih sulit dan lebih “tricky”.

Karena masalah yang timbul pada saat musim hujan juga akan lebih banyak dan lebih tinggi resikonya. Jadi tidak heran jika kalian harus memberikan perhatian khusus untuk merawat mobil kalian agar lebih optimal pada musim penghujan tiba. Dan untuk membantu kalian, di bawah ini akan kami berikan kalian beberapa tips yang dapat kalian gunakan.

Dengan begitu, kalian akan mengetahui apa saja hal yang harus kalian lakukan untuk merawat mobil kalian pada saat musim penghujan tiba. Buat kalian yang penasaran, mari ikuti dan simak ulasan kami di bawah ini hingga tuntas.

Langsung Keringkan Mobil Dari Air Hujan

Sumber Gambar: langit7.id

Kesalahan yang paling sering dilakukan ketika musim penghujan adalah tidak langsung membersihkan air hujan yang menempel pada bodi mobil kalian. Kebanyakan dari kalian akan membiarkan air hujan tersebut mengering dengan sendirinya. Padahal hal tersebut dapat merusak cat mobil dan membuatnya menjadi kusam.

Hal ini dikarenakan air hujan memiliki zat asam dan juga garam yang mana dapat merusak lapisan cat mobil kesayangan kalian. Tidak hanya akan membuatnya terlihat kusam akan tetapi juga akan membuat cat mobil mengelupas. Oleh sebab itu, langsung bersihkan dan keringkan air hujan yang menempel pada bodi dan jangan biarkan berlama – lama apalagi kering dengan sendirinya.

Cuci Mobil Dengan Cairan Pembersih Khusus

Sumber Gambar: otofemale.grid.id

Pada saat musim penghujan tiba, mobil menjadi lebih mudah kotor karena jalan yang kalian lewati akan becek dan mungkin juga berlumpur. Oleh sebab itu kalian harus rajin mencuci mobil kalian dan jangan biarkan kotor dalam waktu lama karena dapat membuat mobil jamuran. Selain itu dapat membuat beberapa komponen pada mobil kalian menjadi berkarat.

Nah, untuk mencuci mobil kalian yang kotor juga harus menggunakan cairan pembersih khusus untuk hasil yang maksimal. Jangan gunakan cairan yang mengandung deterjen karena akan membuat warna cat mobil kalian menjadi kusam. Cairan khusus pembersih mobil juga dapat membersihkan jamur yang membandel.

Periksa dan Bersihkan Evaporator

Sumber Gambar: kompas.com

Ketika musim penghujan, salah satu komponen mobil yang perlu kalian berikan perhatian khusus adalah Evaporator yang ada pada sistem pendingin atau AC. Periksalah apakah ada kotoran yang menempel dan segera bersihkan ketika kalian memang menemukan kotoran. Karena jika Evaporator ini memiliki kotoran yang menumpuk maka udara yang akan dihasilkan oleh AC akan menjadi lembab.

Nah, udara lembab ini sendiri akan membuat kalian tidak nyaman saat sedang berkendara khususnya pada saat musim penghujan.

Gunakan Silicone Spray Untuk Membersihkan Kaca Dan Juga Pintu Mobil

Sumber Gambar: otomotifnet.gridoto.com

Kaca mobil dan juga pintu mobil adalah bagian yang paling sering terkena dengan sinar matahari dan juga air hujan secara langsung. Jadi, tidak aneh jika kalian harus memberikan perhatian lebih terutama ketika musim penghujan. Kalian bisa bayangkan jika komponen tersebut terkena panas dan kemudian air hujan kemudian panas lagi.

Sudah pasti akan membuat daya tahan dari komponen ini menjadi berkurang dan untuk mencegah hal tersebut kalian bisa menggunakan Silicone Spray. Kalian dapat menggunakannya setelah mengeringkannya terlebih dahulu.

Parkir Mobil Di Tempat Yang Tertutup

Sumber Gambar: hargatoyota.com

Karena sedang musim penghujan kalian tidak akan tahu kapan hujan akan turun dan membasahi mobil kalian. Oleh sebab itu parkirlah mobil kalian ditempat yang tertutup sehingga mobil kalian terhindar dari air hujan. Seperti yang sudah kami singgung di atas jika air hujan mengandung zat asam dan garam yang memberikan dampak negatif bagi cat mobil.

Akan jauh lebih baik jika kalian tidak menggunakan cover mobil, karena malah akan membuat mobil kalian menjadi lembab dan dapat menyebabkan jamur yang malah akan merepotkan kalian nantinya.

Nah, itulah beberapa tips yang bisa kalian gunakan untuk merawat mobil kalian di saat sedang musim penghujan.

Must Read

Related Articles